Skip to main content

Posts

Showing posts from October, 2015

Untuk Indonesia

Sebagai Pemuda rasa bangga ada dalam diri saya, karena terlahir di bangsa yang besar. budi pekerti masyarakatnya dikenal sangat baik dan menjunjung tinggi pancasila. Bhineka Tunggal Ika menjadi pegangan setiap warga negara indonesia, namun akhir-akhir ini melihat ada rentetan kejadian yang mengiris hati, manusia yang sehat jiwanya tentunya akan mengecam peristiwa ini. Kejadian Tolikara dan Aceh Singkil merupakan peristiwa yang sungguh memalukan disaat bangsa kita telah berumur 70 tahun masyarakat yang katanya beragama tega membakar rumah ibadah, rumah Tuhan, rumah dimana umat agama islam dan kristen memanjatkan doa. Sebagai pemuda yang mempunyai akal sehat tentunya kita harus berteriak memerangi segala tindakan intoleransi. Sebagai pemuda juga kita harus mengingat setiap kawan-kawan kita untuk tidak melakukan kekerasan, apapun itu apalagi berbau suku, ras dan agama. Sebagai pemuda juga berhentilah menilai orang dari Suku, agama dan ras. Karena kalau bukan kita, siapa lagi yang akan

Jaga alam kita

Ditahun 2016 ini banyak dari kita yang mulai tidak sadar dengan lingkungan kita sendiri. Mulai dari membuang sampah tidak pada tempatnya, menebang pohon, membakar hutan, dan merusak fasilitas umum. Pada tahun 2012 saya berkesempatan ikut andil dalam gerakan peduli lingkungan. Banyak yang dilakukan mulai dari sosialisasi kebersihan lingkungan, membersihkan hutan dan juga menanam 1000 pohon. Kegiatan ini merupakan awal kesadaran saya terhadap lingkungan. Bagaimana tidak, bayangkan saja jika kalian membersihkan suatu tempat yang benar-benar kotor namun esok harinya kalian melihat orang lain membuang sampah sembarangan ditempat tsb. Bagaimana perasaan kalian? Tentunya ada rasa marah, karena kita merasa memiliki tempat tersebut sehingga enggan ada sampah berserakan lagi ditempat tsb. Begitu pula dengan menanam pohon. Pernah juga dikampus, organisasi himpunan mahasiswa jurusan, tempat saya bernaung mengadakan kerja bakti dilingkungan jurusan hingga benar-benar bersih. tapi apa daya kebodoh