Skip to main content

Apa Bisa Jokowi Mengakhiri Kontrak karya PT Freeport

BEBERAPA waktu yang lalu sejumlah elemen masyarakat Papua yang terdiri dari Gubernur, Majelis Rakyat dan anggota DPR asal dapil Papua menolak keras rencana pembangunan smelter di Gresik, Jawa Timur, karena menurut mereka, selama hampir 50 tahun Freeport beroperasi tidak membawa perubahan berarti bagi tanah Papua.

Keinginan pemerintah dan juga masyarakat Papua agar Freeport membangun Smelter tidak begitu saja diindahkan oleh Freeport karena mereka ingin agar kontrak karya yang akan berakhir 6 tahun lagi itu segera diperbaharui sesuai dengan kontrak karya yang didalamnya terdapat pasal  "Dapat" diperpanjang hingga 2 x 10 tahun sehingga ada jaminan investasi jika Freeport jadi membangun smelter yang akan menghabisakan dana sekitar 2 milliar dolar AS.

Dalam perhitungan Freeport, untuk membangun smelter dibutuhkan waktu sekitar 7 tahun karena sumber daya energi atau pembangkit listrik berdaya besar yang menjadi persyaratan untuk membangun smelter hingga kini belum ada mengingat di Propinsi Papua saja PLN hanya menggunakan pembangkit tenaga diesel dengan bahan bakar solar yang harus didatangkan dari luar Papua.

Selain itu diperlukan pula pembangunan industri yang terintegrasi agar dapat memanfaatkan limbah smelter yang hingga kini belum ada di Papua. Apabila limbah smelter yang berupa Asam Sulfat Kuat tidak diserap dan digunakan oleh industri yang bersebelahan, maka selain akan membutuhkan biaya yang mahal untuk pengelolaan Asam Sulfat Kuat juga beresiko tinggi terhadap kelestarian lingkungan sekitar.

Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJNM) Pemerintah Indonesia sebenarnya meninginkan agar pembangunan smelter harus di Papua bukan di Gresik, Jawa Timur. Jika pembangunan smelter, PLTA dan industri penunjang dapat dibangun di Papua tentu akan menciptakan lapangan kerjabaru dan juga investasi bagi daerah Papua yang secara tidak langsung akan menggairahkan pembangunan di Papua.

Sangat disayangkan pernyataan Direktur Jenderal Mineral dan Batubara (Minerba), Kementerian ESDM, R Suhyar, Jumat yang lalu, (23/1), yang mengatakan bahwa Freeport bisa membangun industri di Papua, paling gampang adalah membangun industri hilir berbasis tembaga. Menurut Sukhyar, opsi ini lebih mudah ketimbang Freeport membangun smelter di Papua.Dikatakannya, sudah ada pasokan tembaga yang bisa dipasok ke Papua. Dan industri hilir tembaga dinilai lebih menjanjikan, seperti pipa, tembaga aloy, kawat, dan plat-plat baja, yang menurut Syukar lebih promising.Pernyataan Dirjen Minerba itu menunjukan bahwa pemerintah takut bila Freeport hekang dari Bumi Papua.

Padahal jika smelter tidak jadi dibangun oleh Freeport dalam batas waktu yang diberikan maka Freeport harus hekang dari bumi Papua, dan PT Aneka Tambang dengan dukungan dari sejumlah BUMN-BUMD dan perusahaan dalam negeri lainnya dapat mengolah tambang yang ditinggalkan PT Freeport, sehingga Bumi Papua beserta isinya benar-benar dapat digunakan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat Papua.

Bahkan mantan Staf Khusus era Presiden SBY, Andi Arief mengatakan bahwa Indonesia masih memiliki kekayaan yang nilainya jauh lebih besar daripada tambang emas PT Freeport, yaitu Gunung Padang yang didalamnya masih tersimpan harta yang tak ternilai dan tengah menjadi incaran dunia internasional seperti Rusia, Israel, Amerika, dan lain-lainnya.

Kalau Jokowi berani mengukum mati lima warga negara asing karena kasus Narkoba, mengapa pula Jokowi tidak berani menyudahi kontrak karya PT Freeport yang telah merugikan bangsa Indonesia puluhan tahun lamanya?

Sumber

Oleh: Dar Edi Yoga

Comments

Popular posts from this blog

TEMBAGAPURA - Tambang Tembaga, Emas dan Uranium terbesar didunia

Di daerah yang terdapat dua gunung di mana terdapat dua tambang besar, Itulah Kecamatan Tembagapura yaitu kecamatan yang terletak di Kabupaten Mimika, Papua, Indonesia. Yai tu tambang tersebut adalah tambang Ertsberg (tambang tembaga) di Gunung Erstberg dan tambang Grasberg di Gunung Grasberg yang pada dasarnya tambang dengan cadangan tembaga terbesar ketiga di dunia dan cadangan emas terbesar di dunia. PT. Freeport Indonesia adalah kuasa penambangan dalam mengoperasikan dua tambang ini. Daerah ini terletak pada ketinggian 2.000 meter di atas permukaan laut atau 6.600 kaki di Mile 68 di jalan Freeport. Pada tahun 1970-1972 semasa awal konstruksi oleh Freeport Indonesia daerah ini dinamakan kota tembagapura tepatnya pada tanggal 3 maret 1973. Kompleks apartemen di Hidden Valley (Aing Bugin). Hidden Valley merupakan kota satelit dari Tembagapura, terletak pada ketinggian 7.000 kaki dengan jarak sekitar 2 mil lewat dari pemukimaman pemukiman tembagapura. Sementara

Festival yang ada di Papua

Papua  adalah sebuah  provinsi  terluas  Indonesia  yang terletak di bagian tengah  Pulau Papua  atau bagian paling timur  West New Guinea  ( Irian Jaya ). Belahan timurnya merupakan negara  Papua Nugini  atau  East New Guinea . Provinsi Papua dulu mencakup seluruh wilayah  Papua bagian barat , namun sejak tahun 2003 dibagi menjadi dua provinsi di mana bagian timur tetap memakai nama  Papua  sedangkan bagian baratnya memakai nama  Papua Barat . Papua memiliki luas 808.105 KM persegi dan termasuk pulau terbesar kedua di dunia dan pulau terbesar pertama di Indonesia. Papua juga terkenal dengan kekayaan alam dan budaya yang sangat kental, masyarakat aslinya pun terkenal dikenal sangat ramah dan memiliki toleransi umat beragama yang sangat baik. berhubungan dengan itu saya pun ingin mengajak saudara-saudara untuk mengenal budaya papua melalui festival budaya yang di adakan tiap tahunnya diberbagai kota yang berada di provinsi papua. 5 festival budaya yang wajib Anda kunjungi menu

Tips hilangkan jerawat pria dan wanita

Cara menghilangkan jerawat memang susah-susah gampang, khususnya diwajah. si mungil jerawat ini, sangatlah mengganggu penampilan. Apalagi kalau jumlahnya banyak, bisa membuat pusing siapapun yang sedang diserang olehnya. Dikesempatan kali ini saya akan mencoba memberikan beberapa Tips menghilangkan jerawat untuk pria dan wanita : (bacalah dari awal sampai akhir dengan seksama agar tak salah dalam cara dan waktu pemakaian) 1.sabun muka khusus untuk jerawat. Pria : bisa menggunakan sabun muka merek garnier men, biore men atau bisa juga menggunakan sabun yang biasa anda gunakan. Yang penting pastikan bahwa sabun muka anda adalah ANTI ACNE. Wanita : bisa menggunakan sabun muka merek sariayu, garnier, ponds dan bisa juga sabun muka yang biasa anda gunakan, pastikan juga sabun muka yang anda beli adalah ANTI ACNE (Cara penggunaan: pakailah sabun muka yang anda beli, saat pagi, siang dan malam hari. Pastikan sampai benar bersih tanpa ada sisa-sisa sabun yang melekat pada wajah) 2.